Polsek Reban Salurkan Bansos Pemerintah Untuk Para Pekerja Seni

Batang-Sebanyak 20 orang pekerja seni diwilayah Kecamatan Reban mendapat  sosial (Bansos) berupa sembako dari Pemerintah. Bantuan diserahkan langsung oleh Kapolsek Reban Polres Batang AKP Imam Sudrajat di Halaman Mapolsek Reban, Jumat (6/8/2021).

Kapolsek Reban AKP Imam Sudrajat mengatakan pekerja seni termasuk  salah satu sektor yang terdampak pandemi, selama penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) adanya pembatasan ruang gerak beraktivitas.

"Kali ini kami salurkan 20 sembako yakni beras dari pemerintah pada para pekerja seni diwilayah Reban," kata Kapolsek saat dihubungi via whatsapp, Jumat (6/8/2021).

Ia berharap bantuan ini bisa sedikit meringankan beban para pekerja seni yang kini tak lagi menggelar pertunjukan akibat pandemi. 

"Semoga bantuan ini dapat meringankan sedikit bebanmereka," katanya.

Posting Komentar

0 Komentar