Kodim 0701/Banyumas Bangun Jalan Rabat Beton Pada Sasaran Karya Bakti TNI

Banyumas – Dalam rangka mendukung pembangunan di daerah guna meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat serta mempererat kemanunggalan TNI dengan Rakyat, Kodim 0701/Banyumas, Korem 071/Wijayakusuma, menjalankan program Karya Bakti TNI, dengan sasaran pembangunan jalan rabat beton di Desa Karangmangu Kec. Purwojati Kab. Banyumas, Senin (21/04/2025).


Pasiter Kodim 0701/Banyumas Kapten Arm Warih Wiono menyampaikan bahwa kegiatan program Karya Bakti TNI ini dimaksudkan untuk membantu mensejahterakan masyarakat melalui pembangunan fasilitas umum masyarakat maupun membantu percepatan pembangunan di daerah, serta mewujudkan sasaran pembinaan teritorial.

Program Karya Bakti TNI yang dilaksanakan Kodim 0701/Banyumas ini difokuskan pada pembangunan jalan rabat beton sepanjang 390 meter bertempat di RT 03 RW 06 Desa Karangmangu Kec. Purwojati Kab. Banyumas. 

 “Dengan adanya rabat beton, diharapkan mobilitas masyarakat menjadi lebih lancar, dengan meningkatnya infrastruktur dan aksesibilitas ini akan memberikan kemudahan dan akan mendorong kesejahteraan perekonomian masyarakat khususnya di Desa Karangmangu,” ujarnya.


Kegiatan Karya Bakti TNI tidak hanya sekadar pembangunan fisik, tetapi juga mempererat hubungan sosial antar warga. Selama kegiatan berlangsung, tampak kebersamaan dan kerja sama yang erat antara TNI dan masyarakat.

Harapannya dengan semangat gotong royong sebagai warisan budaya bangsa yang sudah terbina dengan baik selama ini dapat terus dilestarikan, serta hasil Karya Bakti TNI 2025 nantinya dapat bermanfaat dan dinikmati oleh warga masyarakat dalam kurun waktu yang panjang. (Pendim 0701/Banyumas).

Posting Komentar

0 Komentar